Transaksi Pembelian Barang ke Supplier

Cara Transaksi Pembelian Barang ke Supplier bisa dilakukan dalam Software Minimarket, Pembelian Barang ke Supplier?ini berguna untuk melakukan transaksi pembelian ke supplier. Pada saat pembelian barang ke Supplier?stok barang otomatis akan bertambah dan kas akan berkurang secara otomatis sesuai dengan transaksi yang dilakukan.?Pembelian barang secara langsung ke supplier, baik untuk transaksi tunai ataupun non tunai (kredit), stok barang akan bertambah secara otomatis dan kas berkurang (jika tunai), atau hutang bertambah (jika kredit).

Supplier adalah seseorang/perusahaan yang secara kontinu menjual barang kepada kita. biasanya barang tersebut bukanlah untuk dijual lagi, tapi lebih kepada pendukung kegiatan usaha.?Misalnya supplier kertas memasok kertas ke kantor-kantor atau contoh lainnya: supplier besi tua memasok besi ke pabrik pengolahan besi. jadi barang yg dijual oleh supplier adalah penunjang kegiatan usaha atau berupa bahan mentah. kadang suplier juga bisa mensuplai barang pada distributor

Berikut Cara Transaksi Pembelian Barang ke Supplier dalam Software Minimarket

Klik Transaksi > Klik Beli > klik Pembelian Langsung

Kemudian klik Tambah (pada bagian kiri bawah)

Maka akan keluar gambar seperti gambar di bawah ini, tekan Tombol Enter?pada Kolom Supplier

Maka akan keluar gambar seperti gambar di bawah ini,?pilih?Nama Supplier (untuk menambah data supplier lihat tutorial Menambah Data Supplier)

Kemudian Masukkan Daftar Barang Belanja dari Supplier

kemudian setelah data barang yang dibelanjakan, aktivkan Cetak Barcode jika ingin mencetak barcode barang

Kemudian aktivkan harga jual otomatis saat pembelian dari supplier jika ingin mengupdate harga jual barang dan aktivkan cetak nota jika ingin memprint cetak nota pembelian barang dari supplier

Kemudian aktivkan Form Pengembalian Uang?jika ingin?menampilkan form pengembalian uang

Kemudian klik Simpan (tekan tombol F8)

Kemudian Masukkan Uang Pembayaran

kemudian klik OK

Kemudian akan muncul gambar seperti di bawah ini, klik Yes jika ingin mencetak Nota atau klik No jika tidak ingin mencetak nota

Kemudian akan muncul gambar seperti di bawah ini untuk tampilan label barang seperti: kode barcode dan harga jual barang, klik icon Print jika ingin memprint label barang
?

Kemudian untuk mengecek no. faktur pembelian barang dari supplier?lihat kembali pada menu Pembelian Barang:?klik transaksi > klik Beli > klik Pembelian Barang

 

Sekian penjelasan tutorial?tentang Transaksi Pembelian Barang ke Supplier,?Jika ada pertanyaan yang kurang jelas bisa hubungi admin softwaretoko.net Kami?via Phone/SMS/WA/Line:?082322522453?atau via e-mail:?softwaretoko.net@gmail.com.

Silahkan coba terlebih dahulu sebelum membeli?software minimarket?atau?software toko?pada link?download.

Leave a comment

Your email address will not be published.


*