Merintis Bisnis Kafe Beserta Tips Cara Memulainya
Kafe, apa yang ada di benak anda ketika mendengar istilah tersebut?. Menurut saya pribadi Kafe merupakan tempat makan dan minum sama halnya dengan restauran, namun yang menjadi perbedaannya ialah Kafe lebih kecil dari restauran dan makanan yang di sediakan tidak selengkap restauran.
Kafe sendiri dengan sangat mudah kita temui di sudut-sudut kota, bahkan kebanyakan Kafe menjadi tempat berkumpulnya anak-anak muda. Biasanya makanan yang di jual di Kafe tidak terlalu bervariasi, begitupun dengan minumannya.
Jika anda memang berniat?membuka usaha Kafe, namun terkendala dengan modal yang kecil, anda tak perlu ragu atau menyerah, anda dapat mendirikan Kafe yang sederhana sebagai pemula, nantinya jika sudah berkembang anda dapat membuat cabang yang lebih besar. Nah, jika anda berniat membuka?usaha Kafe, alangkah baiknya anda membaca beberapa hal di bawah ini.
Merintis Bisnis Kafe Beserta Tips Cara Memulainya
1. Cari Tempat yang Strategis
Jika anda telah memiliki lahan sendiri, maka bersyukurlah karena itu artinya anda tak perlu lagi menyewa atau membeli tanah untuk mendirikan usaha Kafe. Apalagi jika lahan yang anda punya terletak di tempat yang strategis seperti di pinggir jalan raya, dekat dengan mall atau di tempat yang ramai dan sering di kunjungi orang banyak. Namun apabila anda memiliki lahan yang jauh dari keramaian, maka anda dapat menyewa sebuah ruko atau lahan kosong dengan luas minimal sekitar 8 x 4 meter.
2. Menu Andalan
Jika usaha Kafe anda termasuk Kafe kecil-kecilan, maka tidak perlu memiliki menu makanan dan minuman yang banyak. Cukup dengan beberapa menu saja yang terpenting terjamin rasa dan kesehatannya. Anda juga dapat menambahkan menu tradisional yang di padukan dengan menu modern.
3. Desain Interior Kafe yang Unik
Pada umunya banyak sekali Kafe yang menggunakan fasilitas lengkap dan terkesan mewah. Untuk usaha Kafe skala kecil, saya rasa itu tidak perlu karena tidak semua fasilitas mewah seperti kursi itu empuk dan nyaman. Anda dapat menggunakan terobosan kursi dari kayu atau bahan unik lain agar Kafe anda terkesan unik dan menarik minat konsumen. Atau jika anda memiliki ide lain seperti Kafe lesehan, mengapa tidak?
4. Minimalkan Karyawan
Jika anda?mendirikan usaha Kafe, tentunya anda akan menjadi bos dan mencari karyawan untuk bekerja di kafe anda. Namun untuk usaha Kafe skala kecil itu tak harus terjadi. Anda dapat mencari 1 orang karyawan saja sebagai juru masak. Sedangkan anda dapat menjadi pelayan. Untuk urusan bersih-bersih anda dapat melakukannya bersama karyawan. Selain itu tentunya anda juga memiliki sanak keluarga seperti istri dan anak yang dapat membantu anda.
5. Promosi lewat Akun Media Sosial
Pemasaran atau promosi di radio, koran atau media besar lainnya memang efektif, namun juga membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Free marketing disini berarti promosi gratis, lalu adakah promosi gratis saat ini? tentunya ada, yakni dengan menggunakan media online. Anda dapat promosi menggunakan media sosial seperti facebook, twitter dll. Selain itu anda juga membuat website sendiri yang mempromosikan Kafe anda beserta menunjukkan jika Kafe anda memiliki kualitas.
6. Gaet Komunitas dan Adakan Events
Strategi pemasaran ini lebih fleksibel dan murah ketimbang menggunakan pola lama dengan memasang iklan. Peran komunitas dalam sebuah pemasaran sangat banyak manfaatnya. Misalnya, ketika komunitas seni sering berkunjung ke Kafe Anda, maka akan sering pula Komunitas tersebut menjadi ambasador bagi Kafe Anda kepada orang lain, dan ada juga contoh komunitas pengendara motor menggunakan atribut jaket yang sama bertulisan nama produsen motor tertentu. Di satu sisi orang mungkin melihat hal itu sebagai gaya hidup (life style) bahwa memiliki komunitas tertentu akan memunculkan identitas baru. Tetapi,di sisi lain produsen melihat hal itu sebagai strategi lain pemasaran dengan memanfaatkan komunitas.
7. Gunakan Sistem Operasi Penjualan yang Canggih
Kini usaha bisnis pada saat sekarang ini sudah harus serba cepat, efektif dan efisien. Anda harus cepat tanggap dalam merintis usaha bisnis Anda. Gunakanlah Sistem Operasi Penjualan yang Canggih dan efektif dalam dalam bisnis Anda, sehingga dapat membantu usaha Kafe Anda dalam menjalankan bisnis. Software-id.com menyediakan media?Software Restoran dan Kafe?yang sangat cocok digunakan untuk bisnis kuliner baik restoran maupun cafe.
Software Restoran produk memiliki tampilan menarik, sangat mudah dipahami, dan tentu saja sangat memperlancar jalannya bisnis kuliner Anda. Selain itu?Software Restoran?yang kami miliki sudah support cashdrawer, miniprinter untuk mencetak nota struk di kasir ataupun didapur. Kemudahan selanjutnya adalah program ini sudah support untuk penggunaan TAB (tablet android), cukup pesan order dari meja langsung via TAB (tablet android) maka pesanan akan langsung masuk ke server dan dapur sehingga mengefisienkan waktu pelayanan direstoran anda
Sekian penjelasan artikel?tentang Merintis Bisnis Kafe Beserta Tips Cara Memulainya, beberapa hal di atas patut Anda lakukan jika anda ingin merintis usaha Kafe, hal yang lain yang dapat anda lakukan ialah memberikan pelayanan ramah dan maksimal agar pengunjung puas dengan layanan.
Jika ada pertanyaan yang kurang jelas bisa hubungi admin softwaretoko.net Kami?via Phone/SMS/WA/Line:?082322522453?atau via e-mail:?softwaretoko.net@gmail.com.
Silahkan coba terlebih dahulu sebelum membeli?Software Restoran,?Software Minimarket?atau?software toko?pada link?download.
Leave a comment